loading…
Tahun ini Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) akan melantik sebanyak 217 siswa sebagai Perwira Pertama (Pama) TNI AL. Foto/Istimewa
Kemudian, Korps Suplai 22 orang (17 Pria dan 5 Wanita), Korps Marinir 25 orang, Korps Kesehatan 34 orang (27 Pria dan 7 Wanita), Korps Khusus 14 orang (11 Pria dan 3 Wanita), Korps Pomal 18 orang, dan Korps Hukum 4 orang. Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali memberikan pembekalan kepada calon wisudawan Diktukpa Angkatan ke-53 Tahun 2023 di Kodiklatal, Surabaya.
Di hadapan para calon Perwira TNI AL tersebut, Ali menegaskan bahwa sumber daya manusia (SDM) unggul merupakan kunci sukses kejayaan TNI Angkatan Laut (AL). Sehingga, para perwira harus akan dilantik harus memiliki kesiapan sebagai calon pemimpin sebagai kunci sukses kejayaan TNI AL.
“Seorang perwira yang akan menjadi pemimpin yang memiliki beban tugas, wewenang dan tanggung jawab yang sesuai dengan tempat penugasan. Perwira memiliki konsekuensi tanggung jawab moril terhadap keluarga, anak buah serta lingkungan,” kata Laksamana TNI Muhammad Ali, Minggu (5/11/2023).
“Figur seorang pemimpin akan menjadi panutan dan teladan bagi lingkungannya, perwira harus mampu menampilkan performa terbaik yang dapat menjadi contoh bagi anak buah maupun lingkungan sekitarnya,” sambungnya.
Dia menuturkan, perwira lulusan Diktukpa adalah Perwira TNI AL yang diberi amanah untuk memimpin dan mengelola organisasi dari satuan terkecil. “Jaga amanah sebagai seorang pemimpin dengan tulus dan ikhlas. Untuk itu, para perwira harus menjadi contoh, menjadi sumber ilmu dan tegas, namun arif dalam memimpin,” pungkasnya.
(rca)