Ketua DPRD Berkomitmen Tangani Covid-19

DPRD Kota Mojokerto sudah mulai melaksanakan masa reses kedua untuk sidang kedua di tahun sidang 2021.

Mojokerto, HARIAN BANGSA.net – DPRD Kota Mojokerto mulai melaksanakan masa reses kedua untuk sidang kedua pada tahun sidang 2021. Program untuk menyerap aspirasi masyarakat ini dilaksanakan selama 5 hari. Mulai Rabu (18/8) hingga Minggu (22/8) tahun ini.

Sekadar diketahui, kegiatan ini digelar secara merata di setiap dapil dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat serta pembatasan waktu kegiatan dan jumlah undangan.

Sementara itu, di sejumlah reses, Ketua DPRD Kota Mojokerto, Sunarto, mengungkapkan banyak pihak yang mempersoalkan penanganan pandemi Covid-19 yang dinilai belum optimal. Politisi banteng ini menegaskan komitmennya untuk menangani pandemi.

“Dewan sudah bersinergi dengan Pemkot Mojokerto dalam penanganan anggaran Covid-19 yang tidak mendesak, akan kita alihkan ke penangan Covid-19,” ujarnya saat reses di Aula RW 04 Panderman Perteng, Desa Wates, Jumat ( 20/8).

Dalam kegiatan yang digelar mulai pukul 16.00 WIB itu, ia menegaskan pasien Covid-19 bukanlah aib dan harus diisolasi. “Bagi yang terdampak Covid-19 bukan aib, mari kita dukung bersama. Namun tetap jaga protokol kesehatan dan terus tingkatkan imunitas,” jelasnya.

Bagi pengurus RT RW, lanjutnya, ia berpesan untuk tetap menjaga protokol kesehatan warganya. Orang yang terpapar Covid-19 bukan aib, tapi butuh perawatan intensif.

Anggota DPRD juga berkesempatan menjelaskan secara langsung usulan warga yang belum direalisasikan Pemkot Mojokerto. Usulan-usulan baru oleh warga juga nantinya akan diakomodasi dalam gagasan pokok DPRD yang akan dianggarkan pada 2022. “Karena keterbatasan waktu reses sesuai prokes yang ada, aspirasi masyarakat bisa tersampaikan melalui media elektronik yang ada,” pungkasnya. (ADV/ya/rd)

Sumber

Share This Article
Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *