Memuat…
Yogie Nandes merespon positif dengan konser musik atau acara serupa yang kembali digelar pasca pandemi Covid-19. Industri ini mulai bangkit. Foto/Lintang Tribuana
Menurut Yogie, menjamurnya acara musik seolah menjadi harapan baru bagi dirinya sebagai musisi. Membuatnya semakin optimis saat merilis karya terbarunya.
“Seneng banget pastinya. Harapan baru lagi setelah beberapa waktu lalu kita pasif. Jadi sepertinya sekarang lebih optimis. Kayak sekarang Single sudah keluar, lebih semangat,” kata Yogie di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa ( 9/8/2022).
Yogie mengenang dampak pandemi Covid-19 terhadap kariernya sebagai penyanyi. Ia diliputi kekhawatiran saat merilis sebuah lagu saat industri musik sedang terpukul.
[ruby_related heading=”More Read” total=5 layout=1 offset=5]
Baca juga: Yogie Nandes Akan Rilis Lagu Baru Hingga Hatiku Berhenti, Menceritakan Cinta Yang Tak Bisa Bersatu
“Kalau kemaren rilis single di masa pandemi pasti kepikiran, gimana? Sekarang udah tahu rencananya, saya jadi lebih semangat. Saya punya harapan baru lagi untuk bisa bangkit bernyanyi,” jelas Yogie.
Kini, Yogie yakin akan merilis single terbarunya yang bertajuk Hingga Henti Nadiku pada Jumat (26/8/2022). Lagu ini digubah oleh Tengku Shafick dengan genre minor pop.
Single terbaru Yogie menceritakan tentang cinta yang tidak bisa disatukan. Ia membutuhkan setidaknya sekitar 1,5 bulan untuk menyelesaikan single project Hingga Henti Nadiku.
Diketahui, Yogie Nandes merupakan penyanyi lulusan Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2015 lalu. Ia tampil sebagai penyanyi solo melalui single pertamanya yang berjudul Dindaku pada tahun 2017.
Baca juga: Konser di Solo Besok, Dream Theater Undang Jokowi
(dra)